Langsung ke konten utama

Unggulan

PERATURAN DAN REGULASI BIDANG TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI

  LANDASAN TI DAN KOMUNIKASI Terdapat tiga landasan dalam teknologi informasi dan komunikasi : • HUKUM MOORE "Kompleksitas sirkuit elektronik terintegrasi untuk biaya minimum telah meningkat sekitar dua kali lipat per tahun" ~ Gordon Moore, CO Founder of INTEL • HUKUM METCALFE "Sambungan jaringan meningkat sebanding dengan kuadrat jumlah node" ~Robert Metcalfe, Ethernet Inventor, Founder 3M • HUKUM COASE (NILAI EFISIENSI) "Perusahaan seharusnya hanya melakukan apa yang dapat mereka lakukan dengan lebih efisien daripada yang lain, dan harus mengalihdayakan apa yang dapat dilakukan orang lain dengan lebih efisien" ~ Prof Coase, Nobel Laurette, Chicago University. REVOLUSI INDUSTRI 4.0 Revolusi Industri 4.0 merupakan fenomena yang mengkolaborasikan teknologi siber dan teknologi otomatisasi. Revolusi Industri 4.0 dikenal dengan istilah “Cyber Physical System”. Konsep penerapannya berpusat pada otomatisasi. Dibantu teknologi informasi dalam proses pengaplikasia

Profesi IT dan Profesionalisme





Oke Assalamu'alaikum semuanya, welcome back to my blog ya teman-teman. Kali ini aku mau sharing apa aja yang aku dapat di pertemuan ke-3 mata kuliah etika profesi di kampusku tercinta, hehe. Seperti pertemuan sebelumnya, pak Robby memulai kelas dengan bertanya siapa saja yang sudah menonton video pembelajaran di MMP. Seingatku, masih ada beberapa orang di  yang belum menonton videonya, jadi pak Robby lagi-lagi mengingatkan kami semua untuk melawan rasa malas dan mempelajari materi yang akan dibahas sebelum memulai kelas.

Ohyaa, materi pada pertemuan kali ini yaitu tentang "profesi di bidang IT dan profesionalisme". Nah, mau tau detail nggak apa aja yg aku dapet di pembelajaran kali ini? Okedeh, gas lanjut scroll ya!!! 

Profesi dan Profesional

Profesi adalah panggilan/sebutan yang membutuhkan keahlian khusus dan persiapan akademik yang panjang dan intensif (George Reynolds, 2014)

Profesional adalah orang yang terlibat dalam pekerjaan dimana :

1. Membutuhkan pengetahuan advance di bidang sains yang biasanya diperoleh melalui kursus intelektual khusus dan pendidikan tinggi atau rumah sakit. 

2. Mensyaratkan melaksanakan kebijakan dan penilaian atas kinerjanya

3. Didominasi karakter intelektual

Pendapat diatas adalah menurut The Unitef States Code of Federal Regulations ( The US CFR).  Sedangkan menurut KBBI, Profesionalisme adalah mutu, kualitas, dan tindak tanduk yang merupakan ciri suatu profesi atau orang yang profesional

Ciri-ciri profesionalisme di bidang IT 

1. Mempunyai ketrampilan yang tinggi dalam suatu bidang serta kemahiran dalam menggunakan peralatan tertentu yang diperlukan dalam pelaksanaan tugas yang bersangkutan dengan bidang IT

2. Mempunyai ilmu dan pengalaman dalam menganalisa suatu software atau Program.



Jenis profesi di bidang IT : 

1. Software Engineering

- Project Manager 

- System Analist

- Programmer

2. IT Engineer

- IT Support Manager

- IT Support Specialist

- Network Engineer

3. IT Operational

- EDP Operator

- System Administrator

- Helpdesk Specialist

4. IT Management

- IT Auditor

- IT Consultant

- IT Governance Specialist

5. Data & Bussines

- Data Scientist

- Database Designer

- IT Strategy Specialist

Nah, itu dia guys beberapa poin penting yang aku dapet pada pertemuan kali ini, pokoknya setelah ikut kelas kali ini, aku jadi paham bahwa profesi di bidang IT itu luas banget, nggak melulu cuma tentang coding atau programming. Ada juga profesi sebagai analyst, data scientist, UI/UX designer, dan masih banyak lagi seperti yang aku sebutkan diatas. Kalau aku sendiri si, ingin kelak ketika lulus kuliah bisa berkarier di bidang IT Security. Biar keren gitu hehe, jadi kalau ditanya orang kerja apa tinggal jawab "kerja jadi security", merendah untuk meroket yakannn. Okedeh gitu aja guys, semoga bisa bermanfaat buat aku pribadi sebagai penulis dan kalian sebagai pembaca ya! Jangan lupa pantengin terus blog aku untuk sharing-sharing pertemuan berikutnya, see you!!!! 





Komentar

Postingan Populer